SEKOLAH HEBAT
Visi dan Misi sekolah merupakan arah dan panduan bagi setiap individu maupun aspek kegiatan di sekolah. Seluruh individu baik siswa, guru, staf maupun karyawan harus memahami dan menjiwai visi misi sekolah agar dapat berjalan beriringan untuk dapat mencapai satu tujuan yang sama. Melalui visi dan misi yang diterjemahkan ke dalam setiap aspek kegiatan, sekolah akan mampu menghasilkan lulusan berkualitas yang mampu berperan aktif dalam perkembangan dunia
Visi SMA Negeri 8 Pontianak adalah :
“BERPRESTASI, BERKARAKTER PROFIL PELAJAR PANCASILA, DAN BERWAWASAN LINGKUNGAN”
Ada tiga poin utama dalam visi sekolah, yaitu
Poin utama |
Deskripsi |
(Bidang Akademik dan non Akademik) |
Sekolah bukan hanya sekedar mengajarkan materi dalam kurikulum saja, tetapi sekolah memperlengkapi generasi dengan kecakapan abad 21 (karakter, literasi dan kompetensi 4C) yang dibutuhkan siswa untuk dapat mengembangkan diri secara mandiri di masa mendatang, pembelajar sepanjang hayat, dan memiliki nilai nilai sikap dan karakter
|
|
Visi SMA Negeri 8 Pontianak berjalan beriringan dengan pendidikan karakter dan Profil Pelajar Pancasila yang mempunyai karakteristik:
Visi sekolah yang sejalan dengan pendidikan karakter dan Profil Pelajar Pancasila akan menghasilkan lulusan dengan identitas kebangsaan Indonesia dan kemampuan akademis yang baik, serta memiliki keimanan dan ketaqwaan
|
3. Berwawasan Lingkungan |
Sekolah sebagai agen perubahan senantiasa membangun dan membentuk insan insan yang berkarakter sesuai nilai nilai Pancasila , berwawasan dan peduli terhadap lingkungan
|
Ketiga poin utama dari visi sekolah memberikan panduan arah semua kegiatan baik akademis maupun non-akademis
Misi adalah bagaimana strategi yang diterapkan sekolah untuk dapat mencapai visi sekolah. Adapun misi SMA Negeri 8 Pontianak adalah sebagai berikut:
1. Meningkatkan Kualitas Pembelajaran: Menyediakan pendidikan berkualitas dengan menghadirkan pembelajaran yang inovatif, dan menginspirasi,
2.Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan karakteristik dan kebutuhan peserta didik
3.Meningkatkan capaian hasil belajar peserta didik secara holistik, baik dari aspek kompetensi kognitif (literasi dan numerasi), maupun non-kognitif (karakter) untuk mewujudkan profil pelajar Pancasila
4.Melaksanakan Pengembangan dan pembentukan karakter siswa secara holistik : Melalui pembelajaran intrakurikuler, pembelajaran ko-kurikuler berupa Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, dan ekstra kurikuler5. Kolaborasi dengan Stakeholder: Membangun kemitraan yang kuat dengan orang tua, masyarakat, dan pihak-pihak terkait untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung dan inklusif.
6.Lingkungan Belajar Aman dan Positif: Menyediakan iklim lingkungan belajar yang aman, inklusif, dan sikap positif terhadap keberagaman, di mana setiap siswa merasa didukung dan dihargai.
7.Penggunaan Teknologi Pendidikan: Memanfaatkan teknologi pendidikan terkini untuk meningkatkan efisiensi pembelajaran dan memberikan akses pendidikan yang lebih luas.
8.Peningkatan Profesionalisme Guru: Memberdayakan dan mendukung pengembangan profesional guru secara berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas pengajaran dan pembimbingan.
9.Kepemimpinan yang mampu memimpin warga sekolah untuk memberikan layanan yang sesuai dengan visi misi dan kebutuhan belajar murid, serta terus berupaya meningkatkan kualitas layanan
10.Evaluasi Sistematis: Melakukan evaluasi secara berkala untuk mengukur efektivitas program pendidikan, memperbaiki kelemahan, dan meningkatkan keunggulan sekolah.
Seperti sudah dijelaskan sebelumnya bahwa Visi SMA Negeri 8 Pontianak sejalan dengan pendidikan karakter dan Profil Pelajar Pancasila. Oleh karena itu dalam pelaksanaan misinya, pendidikan karakter dan Profil Pelajar Pancasila dilakukan dengan cara berikut ini:
Profil Pelajar Pancasila |
Deskripsi |
Beriman, bertaqwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia |
|
Kebinekaan global |
|
|
|
Kreatif |
|
Bernalar kritis |
|
Mandiri |
|